Gratis Printable LapBook Ajaib; Perbedaan Siang dan Malam

Assalamuálaikum Semesta Ayah Bunda...

Alam semesta kita memiliki waktunya masing-masing, bumi pun memiliki saat siang dan saat malam yang setiap momennya memiliki perbedaan-perbedaan tertentu.

Kali ini Familia Kreativa ingin mengajak Ayah Bunda dan Ananda untuk membuat sebuah lapbook yang bertema siang dan malam; Ananda akan diajak untuk mengidentifikasi beberapa perbedaan sederhana tentang keadaan di siang dan malam hari. Tentunya, Ayah dan Bunda yang akan melengkapi cerita tentang perbedaan siang dan malam agar Ananda bisa lebih memahaminya.

Omong-omong soal lapbook, apa sih arti lapbook itu... Nah menurut Johanna Whittaker, lapbook itu... "A lapbook is an inexpensive portfolio or collection of mini-books, flaps, and folded display material, that provides interactive space for drawings, stories, graphs, graphics, timelines, diagrams, and written work, from any topic, unit study, book you choose, gathered, glued, and creatively displayed in a coloured standard sized cardboard folder, often folded in a “shutter-fold”  (though our family doesn’t), that fits in your lap."

Naaah langsung saja, ini dia Printable LapBook Ajaib- Perbedaan Siang Malam yang bisa di download (klik kanan - save as) dan di print di rumah, atau jika ingin versi hi res (PDF) bisa download disini.
Aset Siang dan Malam (print ukuran A5)

Buku sisi dalam (cetak ukuran A4)

Buku sisi luar (cetak ukuran A4)

Cara membuatnya bisa disimak seperti di bawah ini...
  1. Siapkan bahan dan alat yang diperlukan yakni, 1 lembar printable aset (ukuran A5), 1 lembar printable buku (bolak balik - ukuran A4), gunting, alat mewarnai dan alat perekat (lem). 
  2. Setelah mencetak 2 lembar printable (aset dan buku), silakan diwarnai terlebih dahulu.
  3. Gunting aset yang sudah diwarnai.
  4. Lipat buku sesuai contoh, sehingga ukurannya akan menjadi A5 dan dapat dibuka - tutup.
  5. Tempekan "aset siang" pada bagian lapbook yang sudah diwarnai siang hari.
  6. Tempelkan "aset Malam" pada bagian lapbook yang sudah diwarnai malam hari. 

Siapkan alat dan bahan

Mulailah memberi warna

Gunting aset sesuai garis bantu

Hasil buku yang sudah dicetak bolak-balik, diwarnai, kemudian dilipat

Halaman dalam buku

Aset siap ditempel

Mulailah menempel aset yang sesuai dengan latar belakang

Latar siang hari diisi dengan aset yang ada pada siang hari

Lanjutkan pada sisi bagian dalam

Latar malam hari diisi dengan aset yang ada pada malam hari

Horeeee, setelah selesai semua, jangan lupa bagi Ayah Bunda untuk melengkapinya dengan cerita, dialog dan diskusi untuk membangun dan mendapatkan respon dari Ananda. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat yaaa.

Lalu, bagi Ayah - Bunda yang mau mendapatkan info kece tentang FK, silakan bergabung di kanal telegram Familia Kreativa melalui link ini : https://telegram.me/FKberbagi

Jangan lupa yaaa, per Oktober 2018 ini kami masih Ready Stock beberapa produk, salah satunya adalah...






Wassalam,
Familia Kreativa
Salam "Kreatif Sepanjang Masa"


Klik DI SINI untuk Follow INSTAGRAM Familia Kreativa 
Klik DI SINI untuk Subscribe YOUTUBE Familia Kreativa 
Segera dapatkan buku-buku dan produk-produk Familia Kreativa di Reseller kesayangan di seluruh Nusantara
KLIK DI SINI untuk DOWNLOAD GRATIS aneka ragam file keren lainnya.
Jangan lupa bagi pengguna LINE, untuk mendownload sticker Salma Koala, salah satu karakter di Familia Kreativa pada LINK BERIKUT.

Komentar